Scroll keatas untuk lihat konten
BOLMONG RAYABOLMUTHEADLINESKESEHATANSULUT

Launching Vaksinasi Booster, Pemkab Gandeng Polres Bolmut

×

Launching Vaksinasi Booster, Pemkab Gandeng Polres Bolmut

Sebarkan artikel ini

BOLMUT, MEDIASULUTGO.COM – Perdana pelaksanaan program Launching Vaksinasi Booster di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Kesehatan setempat menggandeng Polres Bolmut dipusatkan di Puskesmas Boroko, Kamis (13/1/2022).

Vaksinasi booster bisa diberlakukan karena Kabupaten Bolmut telah mencapai target vaksinasi dosis pertama lebih dari 70 persen dan dosis ke-2 di atas 60 persen.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal itu disampaikan Kepala Dinkes Kabupaten Bolmut, dr Jusnan Mokoginta MARS saat memberikan arahannya pada kegiatan tersebut.

“Kabupaten Bolmut satu di antara 10 Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi Utara yang telah memenuhi syarat dari Kementerian Kesehatan untuk melaksanakan vaksinasi booster,” sebutnya.

Selain itu, Jusnan mengungkapkan walaupun minimnya ketersediaan anggaran dan sumber daya manusia namun pihaknya terus memperluas perlindungan kepada masyarakat dari ancaman Covid-19.

“Saat ini kami juga tengah mengejar target pelaksanaan vaksinasi Covid-19 anak usia 6 – 11 tahun yang sampai saat ini sudah mencapai 25 persen,” sebutnya.

Sementara, Kapolres Bolmut AKBP Wahyu Purwidiarso, SH, SIK mengatakan dengan akselerasi upaya yang dilakukan pihaknya yakni bagaimana membuat orang tua dan anak-anak mau divaksin.

Pihaknya juga apresiasi para orang tua siswa dan para guru telah mendampingi anak didiknya di vaksin, karena vaksinasi berguna membentuk kekebalan tubuh guna terhindar dari virus corona.

Seraya, Kapolres Bolmut membuka secara resmi vaksin dosis ketiga untuk masyarakat umum di Kabupaten Bolmut.

Turut hadir, Staf Ahli Bupati Bolmut Santoro, S.Pd, Sekretaris Bapelitbang Bolmut Aroman Talibo, SP, perwakilan BPJS Bolmut, para jajaran Polres dan Dinkes Bolmut. (Dolvin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *