Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOHEADLINESKAB GORONTALOPENDIDIKAN

Pemkab Gorontalo Cairkan Tunjangan Sertifikasi Guru

×

Pemkab Gorontalo Cairkan Tunjangan Sertifikasi Guru

Sebarkan artikel ini

LIMBOTO, mediasulutgo.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo telah membayarkan dan mencairkan tunjangan sertifikasi guru.

Kepastian itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gorontalo melalui kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), DR. Sutrisno Yunus, Jumat (10/12/2021).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Jumlah anggaran sertifikasi yang dibayarkan Rp. 18. 020.875.892 Miliar untuk 1.716 orang guru yang tersertifikasi mulai dari tingkat TK, PAUD, SD dan SMP.

“Jadi sudah masuk rekening masing-masing guru penerima tunjangan sertifikasi dua hari lalu,” kata Sutrisno

Lanjut Sutrisno, tunjangan sertifikasi guru ini triwulan IV tahun 2021 dan itu untuk tiga bulan, yakni bulan Oktober, November dan Desember.

Mantan kepala SDN I Kayubulan itu menambahkan, pembayaran ini bisa cepat karena sinergitas yang baik di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gorontalo antara bidang ketenagaan, dengan unsur pimpinan, kepala dinas dan semua jajaran Dikbud.

“Alhamdulillah, dengan sinergitas itu bisa mempercepat pembayaran tunjangan sertifikasi guru. Kebetulan juga pencairan dananya dari pusat dalam hal ini kementerian keuangan masuk di rekening pemda pekan kemarin,” jelasnya.

Dengan sikap cepat berbagai administrasi disiapkan di bidang keuangan dikbud kemudian oleh badan keuangan Kabupaten Gorontalo diproses cepat pembayarannya.

” Terbayarakan tunjangan sertifikasi guru ini bisa lebih meningkatkan prosesional guru dalam bekerja. Jadi, pemerintah pusat dan daerah sudah memberikan jaminan kesejahteraan guru sehingga diharapkan berbanding lurus dengan kinerja lebih optimal lagi dua kali lebih baik. tunjangan sertifikasi yang sudah dibayarkan ini dapat meningkatkan dedikasi para guru dalam memberikan pembelajaran yang berkualitas bagi peserta didik”tandasnya.(if)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *