Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOHEADLINESKAB GORONTALO

Bupati Nelson Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Kabgor

×

Bupati Nelson Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Kabgor

Sebarkan artikel ini
Maulid Nabi

LIMBOTO, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo didampingi wakil Bupati Hendra Hemeto menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Baitulrahim Limboto, Selasa, (20/10/2021).

Kegiatan ini turut dihadiri seluruh Tokoh Agama, Adat, dan juga masyarakat Kabupaten Gorontalo.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pada kesempatan itu Bupati Nelson Mengatakan, Nabi Muhammad merupakan sosok yang harus dijadikan panutan dalam hidup, dan doa Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H ini menjadi moment kita bisa diselamatkan dari dunia.

“Muda-mudahan dengan doa dan safaat yang kita dapat dari baginda Nabi muhammad, bisa menyelamatkan kita dari dunia ini,” ucap Nelson.

Lebih lanjut Nelson mengatakan, moment ini bukan hanya seremoni belaka, namun harus menjadi momentum kita untuk menjadi lebih baik lagi.

“Baginda Nabi ini yang membuka tabir kebenaran bagi kita semua, dan menjadi panutan kita sekalian, jadi momentum ini bukan hanya dzikir saja, namun bagaimana kita mengambil hikmah dari baginda dalam menjalani kehidupnya, Sunahnya, dan juga kecintaannya kepada Al-Quran,” ungkap Nelson.

“Dan tidak lupa juga momentum ini kita gunakan untuk berdoa agar Daerah ataupun Negara kita Indonesia bisa terhindar dari bala bencana,” tutup Nelson.

Sementara itu, Wakil Bupati Hendra Hemeto mengatakan, dengan melihat keberagaman Adat, serta Budaya, dan Agama ini telah memberikan semangat untuk kita dalam menyambut hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.

“ini sungguh luar biasa. Saya saja melihat bangga, apa lagi Nabi kita, dzikir terdengar, doa bersama, dan tenang rasanya di hati kita,” ujarnya.

Dia melanjutkan, semoga dengan adanya doa dan dzikir ini, kita bisa dijauhkan dari berbagai bencana yang melanda dunia termasuk di Kabupaten Gorontalo.

“Teladan yang baik adalah Nabi Muhammad, SAW. Ajaran beliau mari kita jalankan. menjauhi semua larangannya dan mematuhi serta menjalankan apa yang menjadi perintahnya,” imbuh Hendra. (if)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *