Scroll keatas untuk lihat konten
EKONOMI BISNISGORONTALOHEADLINESKAB GORONTALO

Hadiri Kegiatan Konsultasi Publik, Hadijah: Sempurnakan Yang Belum Terakomodir

×

Hadiri Kegiatan Konsultasi Publik, Hadijah: Sempurnakan Yang Belum Terakomodir

Sebarkan artikel ini

LIMBOTO, mediasulutgo.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Hadijah U. Tayeb menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada kegiatan Konsultasi Publik (KP) Satu Konsep Tujuan, Rencana Struktur Ruang dan Rencana Pola Ruang, serta Penjaringan Data bagi Penyusunan Peraturan Zonasi (PZ) dan Indikasi Program dalam rangka Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang Online Single Submission (OSS) di Kecamatan Tibawa dan Pulubala Kabupaten Gorontalo.

Kegiatan tersebut digelar di Hotel Maqna Kota Gorontalo, Senin (18/10/21). Turut hadir Ketua Komisi III DPRD, Ketua Tim Penyusun RDTR OSS, Kasubdit Perencanaan Detail Tata Ruang Kawasan Ekonomi.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam sambutanya hadijah mengatakan, diskusi Konsultasi Publik dua wilayah ini sangat penting dalam pengembangan Ekonomi dan Industri.

“Dua wilayah yang sangat penting dalam pengembangan Ekonomi dan Industri yang bisa menompang kemajuan pembangunan di kabupaten Gorontalo,” ucap hadijah.

Sangat penting kata Hadijah, karena didua wilayah ini sudah ada beberapa industri yang besar. “Sudah ada bandara dan lain-lain,” lanjutnya.

Hadijah berharap sebelum ini menjadi regulasi tempat berpijak melakukan pembangunan di kabupaten Gorontalo masyarakat dapat mempelajari dan melihat dengan teliti apa yang akan direncanakan dan apa yang akan disampaikan.

“Berikan masukan apabila di dalam perencanaan tersebut yang mungkin perlu disempurnakan dan belum terakomodir karena yang paling tahu itu adalah bapak/ibu yang hadir ini,” ujarnya.

“Ini penting sekali karena hal ini jika sudah jadi satu regulasi mau tidak mau ini akan jadi rujukan kita dalam pembangunan,” tutur Hadijah. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *