Scroll keatas untuk lihat konten
HEADLINESGORONTALOGORONTALO UTARA

Berhasil Tekan Zona Hijau, Indra Yasin Imbau Masyarakat Jaga Persatuan

×

Berhasil Tekan Zona Hijau, Indra Yasin Imbau Masyarakat Jaga Persatuan

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) dibawa pimpinan Bupati Indra Yasin berhasil menekan peningkata penyebaran pandemi COVID – 19 hingga saat ini Gorut kembali ke zona hijau.

Hal itu disampaikan Bupati Indra Yasin, usai memberikan sambutan dan arahan pada kegiatan “Ritual Mandi Syafar” bertempat di Desa Buata, Kecamatan Atinggola, Rabu (06/10/2021).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Alhamdulillah kita Gorut sudah berada di zona hijau. Memang saat ini pandemi masih ada, olehnya saya minta semua stakeholder dan masyarakat jaga persatuan kita untuk mematuhui prokes,” ungkap Bupati Indra Yasin.

Dirinya menginginkan untuk mempertahankan daerah ini tetap berada dizona hijau. Bahkan dirinya ingin daerah ini tidak lagi kembali ke zona oranye, merah, maupun kuning.

“Tentu kita semua suka bahwa Gorut berada di zona hijau. Dan ini terus dijaga, baik dari tingkat atas hingga kebawah. Nah, ketika ini kita bisa jaga, insya allah kita sudah terlepas dari wabah ini. Sehingga aktivitas maupun pembangunan di Gorut bisa berjalan dengan normal,” ujarnya.

Kata orang nomor satu di Gorut itu, meskipun daerah ini sudah berada di zona hijau, jika prokes tidak diterapkan maka sia – sia untuk mempertahankan pada status tersebut.

“Tentu saya merasa bangga. Dan ini berkat kerja keras dari pihak kecamatan, desa bahkan OPD, terutama nakes yang selalu mensosialisasikan soal bahayanya virus ini. Saya minta prokes tetap jalankan. Jangan anggap ini sudah zona hijau, tapi kita lupa dengan prokes,” tandasnya.(SMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *