BOLMUT, Mediasulutgo.com – Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) selaku Ki Doni Pangulu Drs. Hi. Depri Pontoh menerima Prosesi Adat Mopohabaru/Mopotau dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah, bertempat di Kediaman Bupati, Desa Bolangitang 1, Kecamatan Bolangitang Barat, Rabu (27/4/2022).
Prosesi Adat tersebut disampaikan oleh Aliansi Lembaga Adat Kabupaten Bolmut, bahwa telah disepakati 1 Syawal 1443 Hijriyah jatuh pada tanggal 2 Mei 2022 dan terkait dengan pelaksanaan Shalat Ied yang akan dilaksanakan di Lapangan Kembar Boroko pada Pukul 07.00 Wita, dan para petugas diantaranya Khatib Mimbar Idrus Sante S.Ag M.Pd, Imam Basir Binjanati S.Pdi, dan Bilal Amir Lauma.
Bupati Bolmut Depri Pontoh dalam arahannya menyampaikan terima kasih kepada Aliansi Lembaga Adat yang telah menyampaikan kabar tentang Idul Fitri serta petugas pelaksana pada Sholat Ied nanti.
“Penetapan 1 Syawal 1443 H, Pemerintah Kabupaten Bolmut tetap akan menunggu pengumuman resmi Menteri Agama RI,” katanya.
Lebih lanjut, Bupati mengungkapkan bahwa pelaksanaan malam takbiran Pemerintah Kabupaten Bolmut akan menggelarnya.
“Malam Takbir akan dipusatkan di Masjid Agung Baiturrahman Boroko. Dan untuk Pemerintah Kecamatan dan Desa melaksanakan kegiatan Takbiran di Masjid masing-masing,” imbuhnya.
Sebelumnya, dilaksanakan Khatam Qur’an selesainya kegiatan tadarus selama bulan suci Ramadhan 1443 H.
Turut hadir, Ketua TP PKK Kabupaten Bolmut Dra. Hj. Ainun Pontoh Talibo, Kapolres Bolmut AKBP. Wahyu Purwidiarso SIK, SH, Kepala Kejaksaan Negeri Bolmut, Nana Riana SH, MH, Sekertaris Daerah Bolmut dr Jusnan C. Mokoginta Mars, Ketua DWP Bolmut Drg. Firlia Mokoginta Mokoagow, Ketua MUI Bolmut Hi. Isra kohongia S.Ag, Kepala Kemenag Bolmut, Ketua KPUD Bolmut, Ketua Aliansi Adat Bolmut, Para Asisten Sekda Bolmut, Para Staf Ahli dan Staf Khusus Bupati Bolmut, Pimpinan Perangkat Daerah, Tokoh Adat, para Camat serta Sangadi. (Dolvin)