Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

268 KPM Desa Bulalo Terima BPNT dan Subsidi Minyak Goreng

×

268 KPM Desa Bulalo Terima BPNT dan Subsidi Minyak Goreng

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Sebanyak 268 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)di Desa Bulalo, Kecamatan Kwandang, Gorontalo Utara menerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bulan April dan subsidi minyak goreng untuk periode tiga bulan 2022.

Penyaluran bantuan diserahkan langsung kepala desa Bulalo Fiti K Rahim turut dihadiri dari pihak kantor pos, dan KPM di Aula Seba Guna kantor Desa Bulalo, Selasa (12/04/2022).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Jadi penyaluran BPNT untuk bulan April dengan nilai 200.000. kemudian subsidi minyak goreng 300.000 periode tiga bulan. Sehingga total yang mereka terima itu 500.000,” ungkap Fiti Rahim.

Ia menjelaskan penyaluran bantuan diperuntukan pada warga yang berhak menerima dengan melalui mekanisme dan syarat yang selama ini telah di lakukan oleh pemerintah desa.

“Karena bantuan ini dari Kementerian Sosial (Kemensos) sehingga berbagai syarat ataupun mekanisme dari KPM sudah sesuai dengan prosedur. Apalagi bantuan ini harus kepada warga yang benar-benar berhak untuk menerima,” jelasnya.

Pada kesempatan itu juga dirinya mensosialisasikan terkait vaksinasi. Selain itu juga dirinya meminta kepada warga untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes)

“Karena ini juga perintah dari atas. Sehingga perlu kita sosialisasikan kepada masyarakat. Saya menghimbau kepada masyarakat untuk segera melakukan vaksinasi,” tuturnya.

Terakhir dirinya berharap kepada KPM agar bantuan ini dapat dimanfaatkan dan dipergunakan untuk kebutuhan pokok.

“Saya berharap kepada KPM agar dapat memanfaatkan bantuan ini sesuai peruntukan, karena pemerintah memberikan bantuan ini untuk meringankan beban apa lagi kita ditengah pandemi COVID-19,” tandasnya.(TR-05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *