Scroll keatas untuk lihat konten
HEADLINESHUKRIMPOHUWATO

Ratusan Juta Dana BST di Desa Bunto Jadi Temuan Inspektorat 

×

Ratusan Juta Dana BST di Desa Bunto Jadi Temuan Inspektorat 

Sebarkan artikel ini

POHUWATO, mediasulutgo.com – Sejumlah masyarakat yang berasal dari Desa Bunto, Kecamatan Popayato Timur mendatangi kantor Inspektorat Daerah (ITDA) Kabupaten Pohuwato, Kamis (30/12).

Mereka datang berbondong-bondong untuk mempertanyakan hasil audit ITDA Pohuwato terkait dugaan korupsi BST di Desa Bunto.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dari pantauan mediasulutgo, kedatangan mereka disambut baik oleh Kepala ITDA Pohuwato, Trijal Entengo.

Khususnya di Desa Bunto, menurut Trijal Entengo, ada ratusan juta rupiah yang jadi temuan mereka.

“Untuk memastikan siapa yang menggunakan anggaran tersebut, belum diketahui pasti. Sebab antara Kades dan TKSK, mereka saling lempar,” ujarnya.

Selain itu, Trijal memastikan bahwa pihaknya akan segera melaporkan hasil temuan mereka kepada Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga.

Sementara itu, salah satu pemuda Desa Bunto yang ikut mendatangi Inspektorat Pohuwato, Kasmat Toliango, mengungkapkan bahwa hasil temuan Inspektorat sudah diakui oleh Kadesnya.

“Kalau kita kaji bahasanya Pak Kepala Inspektorat, artinya sudah dibuatakan surat semacam bentuk pengakuan yang sudah ditandatangani oleh Kades Bunto,” tutur Kasmat. (Y)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *